Hp Android Ram 1 GB Harga Dibawah 1 Juta – Hallo sobat oneselular kembali lagi kami akan memberikan informasi menarik mengenai smartphone android yang dibandrol murah harga dubawah 1 jutaan, namun disini kami memberikan kriteria tertentu sehingga daftar ponsel android yang kami sajikan benar-bernar berkualitas. Salah satu hp yang wajib masuk dalam kriteria yaitu memiliki kapasitas RAM 1GB atau diatasnya. Selain itu ukuran layar yang dibawa setidaknya berukuran 4.5 hingga 5.5 inci.
Pengguna smartphone saat ini lebih menyukai hp android yang memiliki fitur multimedia komplit dan pendukungnya, oleh karena itu kami berusaha untuk mengumpulkan daftar ponsel dari berbagai sumber terpercaya. Biasanya handphone android yang memiliki RAM 1GB sudah dibandrol diatas 1 juta, dengan seiring berjalannya waktu, perkembangan teknologi smartphone semakin pesat dan inovasi terus berkembang sehingga anda yang memiliki budget pas-pasan dapat merasakan ponsel canggih dengan harga murah.
Kapasitas RAM besar akan menunjang kinerja smartphone menjadi kencang tidak lemot, dengan menampung aplikasi yang sedang berjalan terlihat ataupun aplikasi berjalan dibalik layar “tersembunyi” ponsel tetap berjalan dengan lancar tanpa ada gangguan apapun. Ponsel android harga dibawah 1 juta berkualitas memang sedang banyak diburu oleh para pemula.
Disini kami telah berhasil mengumpulkan 19 harga Hp dibawah 1 jutaan terbaik android ram 1GB yang telah kami sortir dari ratusan hp android murah yang beredar di pasar indonesia. Produk yang telah kami masukan dalam daftar diantara mereka sudah ada yang menggunakan jaringan 4G LTE koneksi internet super cepat, layar luas 5 hingga 5.5 inci, kamera depan selfie bagus, dan banyak kelebihan-kelebihan yang akan kami bahas dibawah ini.
Harga Hp Android Murah RAM 1GB Dibawah 1 Juta
Untuk anda yang hanya memiliki budget kurang dari 1 juta namun ingin memiliki smartphone terbaik dengan membawa spesifikasi tinggi dikelasnya, layar lebar, kamera bagus, koneksi internet cepat, baterai awet, hardware dan software terkini langsung saja simak ulasan lengkap harga dan spesifikasi yang kami sajikan lengkap dibawah ini.
1. Evercoss Winner Y Max Harga Rp 820.000
Produk lokal indonesia terus berinovasi agar dapat mengikuti persaingan pasar smartphone yang semakin ketat. Evercoss telah resmi meluncurkan produk baru dengan nama Winner Y Max. Ponsel ini membawa RAM 1 GB dan telah menggunakan teknologi dijaringan internet 4G LTE. Ponsel ini dibandrol dengan harga 800 ribuan saja, ukuran layar cukup besar 5 Inci resolusi FWVGA 854 x 480 piksel yang sudah membawa panel IPS LCD. Membawa sistem operasi Android v5.1 Lollipop. Chipset Spreadtrum SC7731 processor Quad-core berkecepatan 1.3Ghz. kapasitas internal 8GB ditambah microSD up to 32GB. Kamera utama 5 MP dan kamera depan 2 MP. Ukuran kapasitas baterai 2100 mAh.
2. Lenovo A1000 Harga Rp 790.000
Kali ini dari vendor lenovo, merilis ponsel tangguh yang dibandrol sangat terjangkau sekali bernama Lenovo A1000, ponsel ini sudah dibekali kapasitas RAM 1GB, dan membawa koneksi internet 4G LTE. dengan mengusung layar ponsel 4 inci resolusi 480 x 800 piksel jenis TFT Capacitive Touchscreen. Dibagian mesin terdapat chipset Spreadtrum SC7731 CPU Quad-core 1.3 Ghz Cortex-A7. Ponsel ini menggunakan Android v 5.0 Lollipop, memori internal 8B dan eksternal 32GB. Dibagian kamera utama terlihat lensa 5 MP dan depan VGA. Kapasitas baterai 2000 mAh.
3. Huawei Y3II Harga Rp 970.000
Daftar harga hp android ram 1gb dibawah 1 juta selanjutnya hadir dari vendor Huawei bernama Y3II membawa RAM 1GB dan sudah menggunakan koneksi internet 4G LTE. Ukuran layar sentuh yang dibawa berukuran 4.5 inci capacitive touchscreen resolusi 480 x 854 piksel. Kapasitas memori internal 8GB dan eksternal menggunakan microSD up to 32GB, sistem operasi membawa Android v5.1 Lollipop, menggunakan chipset MediaTek CPU Quad-core 1.0 Ghz. Kamera utama 5 Megapiksel lengkap dengan autofocus dan LED Flash, kamera depan 2 Megapiksel. Kapasitas baterai 2100 mAh jenis Li-po.
4. Evercoss Elevate Z Harga Rp 930.000
Ponsel Evercoss ini merupakan hp android dibawah 1 juta layar lebar termurah yang ada di Indonesia. Evercoss A66S Elevate Z membawa ukuran layar 6 inci jenis IPS LCD Capacitive touchscreen resolusi 540 x 960 piksel. Membawa RAM besar 1GB dan kapasitas memori internal besar 16GB microSD hingga 32GB. Sistem operasi android v4.2.2 Jelly Bean, chipset MediaTek membawa processor Quad-core 1.3 Ghz Cortex-A7. Ponsel ini pun membawa kamera utama resolusi tinggi 13 MP dan kamera depan 3 MP. Kapasitas baterai 2400 mAh Poly-lith.
5. Smartfren Andromax A Harga Rp 630.000
Ponsel ini menggunakan fitur Dual SIM (GSM-CDMA), internet EVDO Rev.A, LTE, VoLTE. Jaringan GSM hanya 2G saja. Membawa RAM 2 GB. Ukuran layar 4.5 inci jenis LCD capacitive touchscreen resolusi 480 x 854 piksel. Sistem operasi menggunakan Android v5.1 Lollipop, memori internal 8GB ditambah memori eksternal menggunakan microSD up to 32GB, menggunakan chipset berkelas Qualcomm Snapdragon 210 Quad-core 1.1 Ghz. Kamera belakang 5 MP, Autofocus Focus, LED flash, Geo-tagging, touch focus, face detection dan kamera depan 5 MP, Wide Angle, Fixed Focus.
6. POLYTRON Rocket R3 R2407 Harga Rp 670.000
Ponsel besutan Polytron ini hanya membawa ukuran layar 4 inci kualitas WVGA 480 x 800 piksel jenis TFT capacitive touchscreen. Membawa ukuran RAM 1GB sistem operasi android v4.4 KitKat. Dibagian Processor terdapat Quad-core dengan kecepatan 1.2 Ghz, pengolahan grafis GPU Mali-400MP untuk bermain game dengan lancar. Ponsel ini memiliki kekurangan dibagian kamera karen Rocket R3 hanya menggunakan lensa 2 MP kamera dibagian dan depan. Kapasitas memori internal 8GB ditambah microSD up to 32GB. Kapasitas baterai 1500 mAh jenis Li-Ion.
7. Acer Liquid Z220 Dual Harga Rp 720.000
Daftar hp android ram 1gb dibawah 1 juta selanjutnya yaitu Acer Liquid Z220 Dual, membawa jaringan 3G HSDPA dan kapasitas RAM 1GB. Ukuran layar 4.0 inci resolusi 480 x 800 piksel, sistem operasi menggunakan android v5.0 Lollipop, chipset Qualcomm Snapdragon 200 Dual-core 1.2 GHz Cortex-A7, untuk penyimpanan data internal disediakan ruang 8GB plus micro SD up to 32GB. Dibagian kamera utama terdapat lensa 5 MP dan bagian depan 2 MP. Kapasitas baterai 1300 mAh jenis Li-ion.
8. Smartfren Andromax E2 Harga Rp 750.000
Android murah 700 ribuan smartfren andromax E2 hadir dengan kapasitas RAM 1GB, ukuran layar 4.5 inci resolusi 480 x 854 piksel jenis LCD capacitive touchscreen. Ponsel 4G LTE ini memiliki memori internal 8GB ditamabah micro SD up to 32GB, sistem operasi Android v5.0 Lollipop, hardware membawa chipset Qualcomm snapdragon 212 processor Quad-core 1.3 Ghz. Kamera utama 5 MP, Sensor BSI, LED Flash, Autofocus dan kamera depan sama 5 Megapiksel lengkap dengan LED Flash. Kapasitas baterai 2000 mAh jenis Li-ion.
9. Noxx Spitze Veloce Harga Rp 999.000
Hp Android Octa-core harga dibawah 1 jutaan Noxx Spitze Veloce hadir dengan kapasitas RAM 1 GB dan Processor Octa-core 1.4 Ghz. Ponsel ini berasal dari Jerman jadi mungkin orang sangat asing dengan merek ini. Dibagian layar terdapat ukuran 5 inci besutan SHARP hasil tajam dan jernih. Sistem operaso android v4.4 KitKat. Kapasitas penyimpanan internal cukup besar 16GB. Tidak hanya bagus dibagian mesin, Noxx Spitze Veloce juga merupakan hp dibawah 1 juta dengan kamera bagus
Pasalnya dibagian belakang menggunakan lensa 13 MP dan depan 5 MP. Koneksi internet 4G LTE.
10. ZTE Blade L2 Harga Rp 990.000
Hp android jelly bean ram 1gb harga dibawah 1 juta ZTE tidak mau kalah untuk bersaing dikelas entry level, oleh karena itu ZTE menciptakan ponsel terbaik dengan harga super murah bernama Blade L2, membawa kapasitas RAM 1GB dan fitur Dual SIM dijaringan 3G HSDPA. Ukuran layar lebar 5 inci resolusi 480 x 854 piksel jenis TFT capacitive touchscreen. Sistem operasi android v4.2 JellyBean, chipset MediaTek MT6582M CPU Quad-core 1.3 GHz Cortex-A7 GPU Mali-400MP2. Memori internal 4GB ditambah memori eksternal maksimal 32GB, untuk kamera ZTE Blade L2 membawa lensa 5MP dibagian belakang dan 1MP dibagian depan. Kapasitas baterai 2000 mAh jenis Li-Ion.
11. Fortis Apollo 5 Lite Harga Rp 830.000
Ponsel ini merupakan hape android murah dibawah 1 juta yang memiliki kamera depan bagus. Membawa kapasitas RAM 1GB serta ukuran layar ponsel lebar 5 inci berkualitas FWVGA, jangan khawatir kehabisan ruang penyimpanan, Fortis Apollo 5 lite memberikan ruang internal luas 8Gb ditambah memori eksternal up to 32GB. Dibagian hardware membawa processor Quad-core 1.2 Ghz dibantu dengan kapasitas baterai 2200 mAh. Ponsel ini memang belum seterkenal Lenovo atau evercoss namun ponsel ini pantas untuk dicoba.
12. Advan Vandroid I5C Harga Rp 950.000
Hp Andorid 4G LTE harga dibawah 1 juta ini cukup menarik perhatian konsumen, membawa spesifikasi tinggi dikelasnya, ukuran layar 5 inci resolusi HD 720 x 1280 piksel menggunakan teknologi panel IPS LCD capacitive touchscreen, sistem operasi yang dibawa android v5.1 Lollipop, processor Quad-core 1.5 Ghz, GPU mali-400MP. Dibagian penyimpanan data internal tersedia ruang 8GB, eksternal microSD up to 32GB. Kamera utama 5 MP ditambah fitur autofocus dan LED Flash, dibagian kamera depan memiliki kemampuan sama 5 MP plus LED Flash cocok untuk foto selfie. Kapasitas baterai 2200 mAh.
13. Acer Liquid Z330 LTE Harga Rp 999.000
Harga hp android Lollipop ram 1gb dibawah 1 juta Acer Liquid Z330 LTE membawa spesifikasi cukup baik Tipe Layar IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors Ukuran Layar 4.5 inches 480 x 854 pixels (~218 ppi pixel density), fitur Dual SIM koneksi 4G LTE, kapasitas memori internal 8GB plus memori eksternal up to 32GB. Sistem operasi android Lollipop, Chipset Qualcomm MSM8909 Snapdragon 210 Processor Quad-core 1.1 GHz Cortex-A7 GPU Adreno 304, dibagian kamera 5 MP, 2592 Ñ… 1944 pixels, autofocus, LED flash dan dibagian depan 5 MP. Kapasitas baterai 2000 mAh.
14. Evercoss Elevate Y Power Harga Rp 999.000
Banyak produk Evercoss harga murah berkualitas, kali ini elevante Y Power hp android dibawah 1 juta kapasitas baterai besar 4200 mAh, ketebalan hp 9.9mm. dibagian layar terdapat IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors Ukuran Layar 720 x 1280 pixels, 5.0 inches (~294 ppi pixel density) lalu dibagian memori internal 8 GB Eksternal microSD, up to 32 GB dan kapasitas Ram 1 GB, sistem operasi menggunakan android v4.4.4 KitKat, hardware Chipset MediaTek MT6582 Processor Quad-core 1,3 GHz Cortex-A7 GPU Mali 400MP2, nah untuk dibagian kamera ponsel ini membawa ukuran kamera belakang 13 MP dan depan 5MP.
15. Asus Zenfone 4C ZC451CG Harga Rp 980.000
hp android murah dibawah 1 juta berkualitas selanjutnya ada Asus Zenfone 4C. Membawa layar jenis IPS LCD capacitive touchscreen, 16M colors Size 4.5 inches Resolution 480 x 854 pixels OS Android OS, v4.4.2 (KitKat) Chipset Intel Atom Z2520 CPU Dual-core 1.2 GHz GPU PowerVR SGX544MP2. Dibagian penyimpanan data internal tersedia ruang 8GB dan microSD maksimal 64GB dan kapasitas RAM 1GB. Kamera bagian belakang memiliki spek 5 MP, f/2.0, autofocus, LED flash, dan kamera depan VGA. Kapasitas baterai 2100 mAh jenis Li-ion.
16. Mito A360 Fantasy One Harga Rp 700.000
Fitur ponsel ini telah menggunakan Dual SIM (GSM/GSM) koneksi 3G HSDPA, untuk layarnya membawa ukuran 4.5 inci lumayan besar dengan resolusi 480 x 854 piksel jenis panel IPS LCD capacitive touchscreen. Ruang data internal tersedia cukup luas 8 GB, dan masih dapat ditambah menggunakan microSD up to 32GB. Kapasitas memori RAM 1GB, sistem operasi masih menggunakan android v5.1 Lollipop. Processor Quad-core 1.2 Ghz Cortex A-7. Untuk kamera ponsel ini menyediakan lensa 5MP fitur LED Flash dan autofocus dibagian belakang dan depan 2 MP. Kapasitas baterai 1400 mAh.
17. Mito A73 Fantasy Fly Harga Rp 790.000
Hp android dibawah 1 juta yang bagus ini bernama Mito A73. Rilis pada bulan januari tahun 2016, saat ini dibandrol dengan harga 700 ribuan. Membawa spesifikasi layar tipe IPS LCD Capacitive touchscreen, 16M colors Ukuran Layar 5.0 inch, 480 x 854 pixels, kapasitas memori internal sebesar 8GB ditambah memori eksternal dengan menggunakan microSD up to 32GB. Kapasitas RAM 1GB. Sistem operasi Android 5.1 Lollipop Processor Quad-core 1.3 GHz GPU Mali-400 MP2, dibagian kamera menggunakan lensa 8MP autofocusn LED Flash dibagian belakang dan 2 MP plus LED Flash bagian depan. Kapasitas baterai 2100 mAh.
18. Himax Y11 Aura Harga Rp 950.000
Hp android ram 1gb murah terbaik selanjutnya yaitu Himax Y11, membawa Tipe Layar TFT Capacitive Touchscreen, 16M colors Ukuran Layar 4 inches, 480 x 800 Pixels (~234 ppi pixel density), fitur Dual SIM 3G HSDPA, kapasitas memori internal 8GB ditambah microSD up to 32GB. Sistem operasi Android v5.1 Lollipop. Dibagian mesin terdapat Chipset Spreadtrum SC7731 Processor Quad Core 1.2 GHz GPU Mali-400 MP2, dibagian kamera Belakang 5 MP, Led Flash, Autofokus, Video HD 720p@30fps, kamera Depan 2 MP. Untuk kapasitas baterai tersedia sebesar 1500 mAh.
Mana ponsel pilihan anda? Kami sajikan secara singkat agar anda dapat mudah untuk membandingkan ponsel yang sesuai dengan kriteria dan budget yang anda miliki. Agar diperhatikan, harga handphone yang tertera diatas dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Demikian informasi yang dapat kami sampaikan mengenai handphone android RAM 1 GB bandrol dibawah 1 juta. semoga dengan daftar ponsel yang kami informasikan dapat bermanfaat untuk anda. Terimakasih atas kunjungan anda. OneSelular.blogspot.co.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar